Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Bupati Kampar Serahkan Bantuan Presiden Kepada Warga Isolasi Mandiri
Jumat, 28-05-2021 - 16:36:32 WIB
TERKAIT:
   
 

GardaTerkini.com, Kampar- Bupati Kampar Serahkan Bantuan Presiden Kepada Warga Isolasi Mandiri Gejala Reaktif Covid. Usai upacara apel siaga Pemberlakuan Pembatasan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto SH bersama Tim Satgas Covid-19, langsung kunjungi 2 Kepala Keluarga (KK) yang kena Isolasi Mandiri yang terkontaminasi Virus Covid-19, bertempat di Jln Sirsak 4 Blok C nomor 22 dan nomor 24 Desa Pandau Jaya Kecamatan Siak Hulu, Kamis (27/05/2021).


Turut serta dalam rombongan Setda Kampar Drs Yusri MSi, Kapolres Kampar AKBP M. Kholid, SIK diwakili Kabagren Kompol Yulisman, Kasat Pol PP Kampar H. Nurbit SIP, MH Kepala Pelaksana BPBD Kampar Dedi Sambudi beserta anggota, Camat Siak Hulu Rahmat Fajri. S.STP. MSi.



Kapolsek Siak Hulu AKP Yusriandi Zuhri Siregar. S.Sos, MH. Danramil 06/SH Kapten Arh. Irwanto diwakili Babinsa Pelda Budiman. Kades Pandau Jaya Firdaus Roza.


Turut juga dalam rombongan Tim Medis Pukesmas Siak Hulu-I, Tim Dinas Kesehatan Kampar, Para Anggota Babinsa, Para Bhabinkamtibmas, Danru Pol PP beserta anggota, aparat pemerintahan Desa Pandau Jaya dari tingkat RT/RW dan Kadus.


Bupati Kampar, Catur Sugeng Susanto, sebelum menyerahkan bantuan sempatkan menempelkan Stiker “Jago Sodaro” selanjutnya Bupati memberikan Bantuan berupa sembako, obat obatan dan berupa uang tunai.


Bupati Kampar Serahkan Bantuan Presiden Kepada Warga Isolasi Mandiri Gejala Reaktif Covid
Bupati Kampar Serahkan Bantuan Presiden Kepada Warga Isolasi Mandiri Gejala Reaktif Covid


“Ini bantuan dari Bapak Presiden semoga bantuan ini bisa bermamfaat bagi keluarga” dan mengingatkan kepada keluarga saat ini agar tidak menerima tamu, saudara atau keluarga dekat. Ingat Jago Sadaro”, ucap Catur.


Ketua Tim Satgas PPKM Desa Pandau Jaya, Firdaus Roza mengatakan, saat ini Desa Pandau Jaya termasuk Zona Merah. Kami akan terus bersinergi dengan pihak TNI/POLRI dan dari Dinas Kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19.

Dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Pandau Jaya mematuhi Prokes. Mari kita berusaha sama sama memutus mata rantai Virus Covid-19 dengan semboyan, “Jago Sadaro”, ucap Firdaus.


Dengan kata yang sama 2 Kepala Keluarga yang menerima bantuan, Linda Melia dan Adi Dwi Saputra mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada bapak Presiden RI dan Bupati Kampar atas semua bantuan yang diberikan kepada kami.


“Semoga bisa terus menjadi pemimpin yang selalu memperhatikan masyarakatnya,” ucap Adi Dwi Saputra.


Disinyalir saat ini ada 5 kecamatan yang terkontaminasi Zona Merah dengan angka penyebaran yang sangat tinggi dikabupaten Kampar, kecamatan, Siak Hulu, Tapung Hulu, Tambang, Bangkinang Kota, dan Tapung. Untuk itu di lima kecamatan tersebut akan terus diberlakukan PPKM dan mendirikan Posko Cek Kesehatan secara gratis di Pukesmas masing masing. (J)




 
Berita Lainnya :
  • Sebanyak 84 Jamaah Calon Haji Rokan Hulu Dilepas dari Masjid Agung Islamic Center
  • Pemkab Bengkalis Sambut Baik Investor Dari China Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jembatan
  • LSM & Media : Minta Kapolsek Tenayan Raya Segera Tutup Gudang Penampungan Minyak Ilegal
  • Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Kabupaten Siak
  • Mantan Kepala Dinas Perkim Rohul Tersandung Korupsi, Segera Disidangkan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Sebanyak 84 Jamaah Calon Haji Rokan Hulu Dilepas dari Masjid Agung Islamic Center
    02 Pemkab Bengkalis Sambut Baik Investor Dari China Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jembatan
    03 LSM & Media : Minta Kapolsek Tenayan Raya Segera Tutup Gudang Penampungan Minyak Ilegal
    04 Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Kabupaten Siak
    05 Mantan Kepala Dinas Perkim Rohul Tersandung Korupsi, Segera Disidangkan
    06 Pemkab Malteng Gelar Musrembang RKPD Tahun 2024
    07 Kejaksaan Negeri Rokan Hulu Terima Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Korupsi BBM
    08 Dinas Perikanan Rohil Hadirkan Instruktur dari Provinsi Riau Berpengalaman Dalam Kegiatan Pemberdaya
    09 KPU Siak Resmi Melantik 70 Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan
    10 Bupati Alfedri Bawa Sekdes Belajar di Kota Tah, Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung
    11 Bupati Sukiman dan Forkopimda Komitmen Percepat Penurunan Stunting di Rokan Hulu
    12 Ancam Dengan Sajam Pemuda di Duri Diamankan Polisi
    13 2 Orang Warga Desa Balai Makam Kecamatan Bathin Solapan di Amankan Polisi
    14 Wabup Siak Husni Merza Resmi Buka Musabaqoh Tilawatil Qur'an MTQ ke XV Tingkat Kecamatan 2024
    15 Berkaitan Perizinan & Pengawasan Berusaha Berbasis Resiko, Pemkab Siak Bekali Pelaku UMKM
    16 Polsek Mandau Lakukan Patroli Gabungan di Jembatan 1 & 2 Desa Petani
    17 Calon Jamaah Haji, Bupati Alfedri Minta Jaga Kesehatan
    18 Warga Pinggir Agen Togel Online Berakhir Balik Jeruji Besi
    19 SD & SMP di Rohul Gelar Ujian Sekolah, Menentukan Kelulusan Siswa, Bupati Sukiman Beri Dukungan
    20 Umat Katolik Rayakan Misa Perdana & Syukuran di Rohul, Acara Bersejarah Paroki Santo Ignatius
    21 Perkara Tindak Pidana Korupsi BBM Dinas Perkim Pemkab Rokan Hulu: Berkas Perkara Diserahkan ke JPU
    22 Bupati Rokan Hulu dan Bupati Siak Bersatu dalam Acara Milad IKJR di Kecamatan Sabak Auh
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © GardaTerkini.com | Media Online | Bertindak demi Kebenaran