Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024, Bupati Sergai Pimpin Apel
Kamis, 04-04-2024 - 12:32:40 WIB
TERKAIT:
   
 

GardaTerkini.com, Sei Rampah - Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024 di Markas Polres Sergai, Sei Rampah, Rabu (3/4/2024). Apel ini sendiri dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.


Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), Bupati Sergai didampingi Kapolres Sergai AKBP. Oxy Yudha Pratesta, SIK membacakan amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang berisi beberapa poin penting, terutama terkait persiapan menyambut arus mudik lebaran.


Dalam sambutan tersebut, Darma Wijaya menyampaikan apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Toba 2024 sebagai komitmen nyata sinergisitas TNI-Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan mudik dan Hari Raya Idulfitri 1445 H.


Lewat sambutan tertulisnya yang dibacakan Bupati Sergai Kapolri memaparkan jika berdasarkan survei Indikator, kepuasan masyarakat atas penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2023 mencapai 89,5%, meningkat 15,7% dari tahun sebelumnya.


“Tahun ini diperkirakan terdapat potensi pergerakan masyarakat sebesar 193,6 juta orang, naik 56,4% dari tahun sebelumnya. Untuk menjawab tantangan ini, TNI-Polri bersama stakeholder terkait melaksanakan Operasi Terpusat "Ketupat Toba 2024" dengan melibatkan 155.165 personel, selama 13 hari dari tanggal 4 hingga 16 April 2024,” sebutnya.


Dijelaskan oleh Kapolri, dalam operasi ini telah dipersiapkan 5.784 pos, termasuk pos pengamanan, pelayanan, dan terpadu, terutama di jalur-jalur rawan. Pos-pos tersebut harus memberikan pelayanan prima dan pengamanan optimal.


Masih lanjut Kapolri dalam Kebijakan pengaturan lalu lintas dan penyeberangan selama arus mudik dan balik Angkutan Lebaran 2024/1445 H harus diimplementasikan secara presisi di lapangan dan disosialisasikan kepada masyarakat. Aspek keamanan dan kelancaran lalu lintas harus dijaga dengan baik.


“Sinergi dan koordinasi antara Satgas Pusat, Satgas Daerah, dan stakeholder terkait harus optimal, sehingga pengguna jalan merasa aman dan nyaman,” ujarnya.


Melalui sambutannya ini, Kapolri juga meminta agar patroli bersama harus dilakukan pada jam-jam rawan, dengan menyediakan layanan pelaporan rumah yang ditinggalkan dan penitipan kendaraan. Libatkan kelompok organisasi masyarakat dan keagamaan dalam pengamanan Sholat Idulfitri.


Selanjutnya Listyo Sigit Prabowo menyebut, stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok serta BBM harus terjaga. Komunikasi publik harus ditingkatkan agar masyarakat mendapatkan informasi yang dibutuhkan.


“Semua upaya tersebut diharapkan dapat memastikan "mudik aman, ceria, penuh makna". Akhirnya saya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan dan selamat merayakan Hari Raya Idulfitri 1445 H,” katanya menutup pidato.


Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024 juga dihadiri oleh jajaran Polres Sergai serta perwakilan stakeholder terkait.(derman yatviko)




 
Berita Lainnya :
  • Sebanyak 360 Orang JCH Rohul Berangkat Menuju Tanah Suci
  • Penebaran 6000 Benih Ikan di Kampung Muara Kelantan Dilepas di Sungai Mandau
  • Sebanyak 84 Jamaah Calon Haji Rokan Hulu Dilepas dari Masjid Agung Islamic Center
  • Pemkab Bengkalis Sambut Baik Investor Dari China Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jembatan
  • LSM & Media : Minta Kapolsek Tenayan Raya Segera Tutup Gudang Penampungan Minyak Ilegal
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Sebanyak 360 Orang JCH Rohul Berangkat Menuju Tanah Suci
    02 Penebaran 6000 Benih Ikan di Kampung Muara Kelantan Dilepas di Sungai Mandau
    03 Sebanyak 84 Jamaah Calon Haji Rokan Hulu Dilepas dari Masjid Agung Islamic Center
    04 Pemkab Bengkalis Sambut Baik Investor Dari China Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jembatan
    05 LSM & Media : Minta Kapolsek Tenayan Raya Segera Tutup Gudang Penampungan Minyak Ilegal
    06 Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Kabupaten Siak
    07 Mantan Kepala Dinas Perkim Rohul Tersandung Korupsi, Segera Disidangkan
    08 Pemkab Malteng Gelar Musrembang RKPD Tahun 2024
    09 Kejaksaan Negeri Rokan Hulu Terima Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Korupsi BBM
    10 Dinas Perikanan Rohil Hadirkan Instruktur dari Provinsi Riau Berpengalaman Dalam Kegiatan Pemberdaya
    11 KPU Siak Resmi Melantik 70 Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan
    12 Bupati Alfedri Bawa Sekdes Belajar di Kota Tah, Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung
    13 Bupati Sukiman dan Forkopimda Komitmen Percepat Penurunan Stunting di Rokan Hulu
    14 Ancam Dengan Sajam Pemuda di Duri Diamankan Polisi
    15 2 Orang Warga Desa Balai Makam Kecamatan Bathin Solapan di Amankan Polisi
    16 Wabup Siak Husni Merza Resmi Buka Musabaqoh Tilawatil Qur'an MTQ ke XV Tingkat Kecamatan 2024
    17 Berkaitan Perizinan & Pengawasan Berusaha Berbasis Resiko, Pemkab Siak Bekali Pelaku UMKM
    18 Polsek Mandau Lakukan Patroli Gabungan di Jembatan 1 & 2 Desa Petani
    19 Calon Jamaah Haji, Bupati Alfedri Minta Jaga Kesehatan
    20 Warga Pinggir Agen Togel Online Berakhir Balik Jeruji Besi
    21 SD & SMP di Rohul Gelar Ujian Sekolah, Menentukan Kelulusan Siswa, Bupati Sukiman Beri Dukungan
    22 Umat Katolik Rayakan Misa Perdana & Syukuran di Rohul, Acara Bersejarah Paroki Santo Ignatius
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © GardaTerkini.com | Media Online | Bertindak demi Kebenaran