Setelah Resmi Daftar di KPU Pasangan HTK - EZI Optimis Akan Memenangkan Pilkada 2024
Kamis, 29-08-2024 - 21:35:35 WIB
GardaTerkini.com, Kerinci -
Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, H. Tafyani Kasyim (HTK) dan Ezi Kurniawan (EZI), telah resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kerinci pada Kamis 29 Agustus 2024. Pendaftaran mereka diiringi oleh ribuan pendukung serta perwakilan dari partai politik koalisi yang mendukung pencalonan ini.
Usai pendaftaran, HTK - EZI didampingi Koalisi Parpol mengungkapkan, diterimanya berkas pendaftaran merupakan tahapan awal dari rangkaian ikhtiar menuju Pemilu 2024 kita optimis akan memenangkan pertarungan pilkada ini nantinya.jelasnya
Jendril mantan anggota DPRD Kerinci dari Partai PDIP kepada media ini menjelaskan Pasangan HTK-EZI diusung oleh koalisi partai yang cukup besar, termasuk Demokrat, PDIP, PKB, Perindo, dan Hanura, serta didukung oleh partai non-parlemen seperti Partai Buruh dan Partai Gelora. Dukungan dari berbagai partai ini memperkuat posisi mereka dalam menghadapi Pilkada 2024.
Mendapat dukungan dari tambahan partai pengusung, yakni Parpol non parlemen. justru semakin menambah kekuatan koalisi parpol pada perjuangan agar kita bisa memenangkan Pilkada nantinya.Ungkap Politisi PDIP itu.
Setelah proses pendaftaran EZI bersama koalisi partai pendukungnya menyatakan bahwa pendaftaran ini merupakan langkah awal dari rangkaian usaha mereka menuju Pemilu 2024.
Namun, dalam pernyataannya, mereka mengungkapkan rasa optimis tentang peluang mereka untuk memenangkan Pilkada ini. Meskipun demikian, Ezi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tetap kompak dan optimis dalam menghadapi Pilkada mendatang.
Ezi juga mencatat bahwa jumlah massa yang mengantar mereka mendaftar melebihi ekspektasi, menunjukkan dukungan masyarakat yang cukup kuat. Meskipun ada rasa optimis, kita tetap berharap untuk meraih kemenangan dengan dukungan penuh dari para pendukung dan masyarakat. (Al)
Komentar Anda :